web analytics
header

Bekerjasama dengan BNN Sul-Sel, Germatik Kampanye Anti Narkoba

germatikMakassar, Eksepsi Online – Bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan, Gerakan Mahasiswa Anti Narkoba (Germatik) Fakultas Hukum Unhas melakukan kampanye anti narkoba, Selasa (24/6). Kegiatan ini dilakukan dengan turun ke jalan membagi-bagikan bunga, stiker, dan brosur kepada pengguna jalan di beberapa titik yakni pintu 1 Unhas, perempatan lampu merah Jalan Perintis Kemerdekaan, serta flyover.

Kegiatan yang bertajuk “Budayakan Pola Hidup Sehat Sehari-hari Tanpa Penyalahgunaan Narkoba” ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan menyambut Hari Anti Narkoba Internasional pada tanggal 26 Juni mendatang. Kegiatan ini juga diikuti oleh mahasiswa dari Universitas Muslim Indonesia, Universitas Negeri Makassar, Universitas Islam Negeri Alauddin, dan Universitas Sawerigading.

Irma Sari Ramadhani, salah satu anggota Germatik mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan agar masyarakat awam mengetahui besarnya dampak negatif penyalahgunaan narkoba. “Tentunya kegiatan ini juga sangat bermanfaat bagi mahasiswa yang turut mengkampanyekan stop penyalahgunaan narkoba,” tambahnya. (praj)

Related posts: