web analytics
header

Persiapan Panitia Pada Tiga Hari Jelang PMH Tahap II

pmh 2
Suasana Forum Dialektika Mahasiswa (FDM) yang merupakan kegiatan Pra PMH tahap II, FDM ini berlangsung pada Rabu (21/11). Sumber: dokumentasi pribadi.

Makassar, Eksepsi Online – Tiga hari menjelang Pembinaan Mahasiswa Hukum (PMH) tahap II Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH-UH), panitia telah melakukan berbagai persiapan. Hal ini diakui oleh Fadhilah Amaliah Syarif selaku Ketua Panitia PMH tahap II. Ia mengatakan bahwa saat ini persiapan PMH telah mencapai 85%.

“Persiapan sudah mencapai 85%. Persuratan ke instansi terkait, penyediaan tim bantuan medis telah selesai diurus, saat ini sedang berlangsung pelaksanaan Pra PMH yaitu Forum Dialektika Mahasiswa (FDM),” ungkapnya saat diwawancarai (21/11).

Kegiatan PMH kali ini akan dilaksanakan pada Sabtu-Minggu (24-25/11) bertempat di Pusdiklat Pondok Madinah, Sudiang. Fadhilah menambahkan bahwa saat ini sudah terdapat 201 mahasiswa yang telah mengambil formulir kegiatan tersebut.

“Pendaftaran telah dibuka sejak Senin (19/11), saat ini sudah terdapat 201 orang mahasiswa yang mengambil formulir. Namun, yang mengembalikan itu masih sedikit, sesuai jadwal batas penutupan dan pengembalian formulir itu sampai hari Sabtu (24/11),” tambahnya.

Terkait kendala yang dihadapi, Fadhilah mengaku sempat terkendala masalah persuratan. “Jadi, sekretaris panitia itu sedang sakit, sehingga untuk mencari penggantinya dalam hal mengurus persuratan sangat sulit,” jelasnya.  

Terakhir, Fadhilah berharap agar rangkaian PMH ini dapat menghasilkan kader-kader yang berjiwa kepemimpinan, bermoral dan beretika. (Nhr)

Related posts: