web analytics
header

Gelar Pendidikan Lanjutan, Calon Anggota Carefa Perbanyak Latihan


UKM CAREFA FH-UH/Pribadi

Makassar, Eksepsi Online-Setelah menyelesaikan tahap awal dalam rangka penerimaan anggota baru, kini Unit Kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam Recht Facuteit (UKM CAREFA) Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH-UH) tengah mempersiapkan tahap pendidikan lanjutan. Tahap tersebut rencananya akan digelar pertengahan Maret mendatang di salah satu gunung yang berada Sulawesi Selatan.
Ismail Rahmaturyadi, salah satu anggota Divisi Alam Terbuka UKM CAREFA mengungkapkan,“Sebelum melalui tahap pendidikan lanjutan, calon anggota akan dibekali banyak latihan khusus agar nantinya mereka mudah menyesuaikan diri.”
“Dalam tahap pendidikan lanjutan tersebut, juga akan dilaksanakan penomoran danpembaitan anggota baru,” tambahnya melalui pesan singkat yang dikirimkan oleh kru Eksepsi Online, Jumat (7/3).

“Mudah-mudahan semua calon anggota bisa melalui tahap ini dengan baik dan resmi menjadi anggota nantinya serta mampu melanjutkan tongkat estafet organisasi,” harap mahasiswa yang kerap disapa Mail itu. (Putri Reztu/Magang)

Related posts: