Makassar, Eksepsi Online– Acara Pelepasan dan Pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Gelombang 90 Unhas diselenggarakan hari ini, Senin (22/6), bertempat di Baruga A.P. Pettarani Unhas. Tampak mahasiswa dengan almamater merahnya memenuhi gedung Baruga.
Menteri Sosial Batal Hadir, Pelepasan Tetap Meriah
Acara rencananya akan dihadiri Menteri Sosial, akan tetapi karena kepentingan kenegaraan, Menteri Sosial batal hadir dan diwakili Dirjen Pemberdayaan Sosial. Beberapa pejabat penting lainnya turut datang mengikuti seremonial pelepasan, di antaranya yaitu Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo, Panglima Kodam (Pangdam) VII Wirabuana Mayor Jenderal (Mayjen) Bachtiar, Rektor Unhas Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu, dan pihak dari pemerintah Kabupaten Bantaeng, Pinrang, Pangkep dan Bulukumba.
Sebelum acara dimulai, Kodam VII Wirabuana menampilkan grup band dan kasidah yang memancing perhatian mahasiswa. Acara pelepasan kemudian dibuka pada pukul 08.51 WITA. Prof Dwia selaku Rektor Unhas dalam sambutannya berpesan kepada mahasiswa KKN gelombang 90 Unhas agar hadir ke dalam masyarakat dengan program kerja yang lebih terukur dan berkualitas serta menjaga martabat lembaga, harga diri dan sifat kecendiaan.
Mahasiswa KKN gelombang 90 Unhas dilepas secara resmi oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo. “KKN itu menarik, memiliki tantangan dan suka duka, siapapun yang KKN berarti semakin dekat dengan sarjana,” ungkapnya. Syahrul juga berpesan agar mahasiswa setelah menjadi sarjana nantinya dapat berbuat untuk kepentingan rakyat, dan kepentingan bangsa dan negara.
Pembekalan Umum Setelah Pelepasan
Setelah acara pelepasan dilanjutkan dengan pembekalan umum yang langsung diberikan oleh pihak dari pemerintah Kabupaten Bantaeng, Pinrang, Pangkep dan Bulukumba.
Pembekalan diisi dengan memperkenalkan daerah masing-masing, baik dari segi fisik, sosial, dan potensi-potensi yang ada di setiap daerah. Keempat daerah juga menyatakan siap menyambut mahasiswa KKN gelombang 90 Unhas. (Nhs)