Makassar, Eksepsi Online – Law and Society Studies Institute Universitas Hasanuddin (Unhas) melaksanakan acara pelantikan 24 orang pengurus periode 2018-2019 di Aula Harifin A. Tumpa Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH-UH), Jumat (2/3).
Ahmad Naufal selaku Ketua Panitia acara pelantikan menjelaskan bahwa 24 orang yang dilantik tersebut terbagi menjadi beberapa departemen, yaitu: departemen sumber daya manusia, depertemen penelitian, depertemen bantuan hukum dan depertemen pengembangan lanjutan.
Naufal juga berharap semoga Lets Unhas dapat menjadi teladan bagi lembaga lain dan bisa bermanfaat bagi bangsa dan negara. “Saya harap lembaga ini bisa menjadi teladan bagi lembaga lain, solid, profesional dan loyal dalam mengembangkan tugas jabatan serta bisa bermanfaat bagi bangsa dan negara,” harapnya.
Sama halnya dengan Naufal, Direktur Eksekutif Lets Unhas Muh. Wildan menuturkan bahwa, sebagai lembaga baru Lets Unhas harus dikembangkan lagi. Lebih lanjut, Wildan berharap semoga para pengurus baru yang telah dilantik dapat saling bekerjasama untuk membangun lembaga. “Saya harap pengurus dapat bekerja sama,” tuturnya.
Diwawancarai setelah acara pelantikan, Arham salah satu pengurus baru yang dilantik juga menyampaikan harapannya. Arham berharap ke depannya proker-proker terlaksana dan substansi dari lembaga juga dapat terlaksanakan. (Ikr&Ndh)