Makassar, Eksepsi Online – Pelantikan Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) Periode 2018-2022 diselenggarakan di Baruga A. P. Pettarani Unhas, pada Jumat (27/4). Pada kegiatan ini, Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu selaku rektor terpilih, resmi dilantik oleh Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) Unhas Prof. Basri Hasanuddin.
Kegiatan yang diselengarakan setiap empat tahuan ini juga dihadiri oleh seluruh anggota Majelis Wali Amanat (MWA) Unhas, Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Prof. Mohammad Nasir, Civitas Akademika, Pejabat Pemerintahan Sulawesi Selatan dan Kota Makassar serta tamu undangan.
Ditemui setelah kegiatan, Prof. Yusran selaku Dekan Fakultas Kehutanan Unhas menjelaskan bahwa, terpilihnya kembali Prof. Dwia Aries sebagai Rektor Unhas dikarenakan kinerja Prof. Dwia sangat baik pada saat periode sebelumnya. “Pada pemilihan rektor kemarin, beliau mendapatkan banyak dukungan, bahkan penunjukannya pun secara aklamasi,” jelas Prof. Yusran saat ditemui Kru Eksepsi.
Lebih lanjut Prof. Yusran berharap, dikarenakan Unhas saat ini merupakan Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH) maka ke depannya Prof. Dwia diharapkan mampu membawa Unhas supaya bisa maju ke depan. “Terutama dalam konteks mencapai predikat World Class University,” harapnya.
Senada dengan Prof. Yusran, salah satu Dosen Fakultas Hukum Unhas Prof. Marcel Hendrapati mengungkapkan bahwa, baru pertama kali dalam sejarah Ia menyaksikan pemilihan rektor suatu Universitas Negeri dilakukan secara aklamasi terhadap calon rektor yang merupakan rektor petahana. “Melihat prestasi dan kinerja sebelumnya, semoga Prof. Dwia bisa menjadi nahkoda Unhas untuk melanjutkan perjalanan, dan mengwujudkan Unhas menjadi World Class University,” harap Prof. Marcel saat ditemui di akhir kegiatan.
Terakhir, harapan besar terhadap kinerja Rektor Unhas terpilih pun datang dari kalangan mahasiswa Unhas. Ilham selaku mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) berharap agar Prof. Dwia dapat bekerja dengan lebih baik lagi dan membawa Unhas menjadi lebih baik. “Semoga Unhas dapat menjadi tempat menimba ilmu yang lebih baik” tutup Ilham. (Syr/Ndh)