web analytics
header

MWA Unhas Periode 2019-2023 Resmi Bertugas

ioioioo
Direktur Komunikasi Unhas, Suharman Hamzah. Sumber: google.

Makassar, Eksepsi Online – Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Hasanuddin (Unhas) periode 2019-2023 telah secara resmi mulai tugasnya. MWA mulai bertugas setelah memperoleh pengesahan melalui Surat Keputusan (SK) Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Nomor 10632/M/KP/2019 terkait pemberhentian anggota MWA periode 2015-2019 dan pengangkatan anggota MWA Unhas periode 2019-2023.

Sebelumnya, MWA Unhas periode 2015-2019 telah berakhir pada 28 Februari 2019. Organ empat tahunan ini mulai memilih anggota sejak akhir tahun 2018 hingga bulan Februari 2019, dan terbentuk setelah dua organ tinggi lainnya terbentuk yaitu Rektor dan Senat Akademik.

Direktur Komunikasi Unhas, Suharman Hamzah Ph.D mengatakan bahwa berdasarkan Statuta, anggota MWA Unhas berjumlah 19 orang, terdiri atas unsur masyarakat tiga orang, unsur dosen delapan orang, unsur tenaga kependidikan dua orang dan ex-officio enam orang.

“Berdasarkan peraturan MWA, pemilihan anggota MWA dilakukan berdasarkan unsur masing-masing.  Anggota MWA unsur dosen dipilih oleh Senat Akademik dengan didahului seleksi oleh tim, unsur tenaga kependidikan dipilih oleh Rektor dengan didahului seleksi oleh tim, unsur masyarakat dipilih oleh tim seleksi yang dibentuk MWA sedangkan unsur ex-officio ditentukan berdasarkan kedudukan atau jabatannya,” kata Suharman.

Berikut anggota MWA Unhas secara lengkap,

Unsur ex-officio:

  1. Menristekdikti
  2. Gubernur Sulawesi Selatan
  3. Rektor
  4. Ketua Senat Akademik dan Ketua Ikatan Alumni (IKA) Unhas

Unsur masyarakat:

  1. Komjen Pol. (purn) Drs. Syafruddin, MSi
  2. Prof. Dr. drg. Chairul Tanjung, MBA
  3. Sofjan Wanandi.

Unsur dosen:

  1. Dr. Indriyanti Sudirman dari Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
  2. Prof. Irawan Yusuf dari Fakultas Kedokteran (FK)
  3. Prof. Ambo Ala dari Fakultas Pertanian
  4. Dr. Altin Massinai dari Fakultas Matematika dan Imu Pengetahuan Alam (MIPA)
  5. Prof. Syamsul Bachri dari Fakultas Teknik
  6. Prof. Niartiningsih dari Fakultas Ilmu Kelautan Perikanan (FIKP)
  7. Prof. Bahruddin Thalib dari Fakultas Kedokteran Gigi (FKG)
  8. Prof. Syamsul Bachri dari Fakultas Hukum.

Unsur tenaga kependidikan:

  1. Ernawati Rifai, SE.MM yang merupakan Kepala Biro Akademik
  2. Drs. Johanis Sattu yang merupakan Kepala Bagia Anggaran Masyarakat

Namun berdasarkan informasi yang didapatkan kru eksespi, belum terdapat perwakilan mahasiswa dalam MWA Unhas periode ini. Dalam pengaturannya, unsur perwakilan mahasiswa akan diisi oleh Ketua Senat Mahasiswa Unhas atau sebutan lain. (Ylk)

Related posts: