web analytics
header

Terpilih Jadi Ketua, MenPAN-RB Hadiri Ramah Tamah MWA Unhas

mwa
Drs. Syafruddin saat berbincang dengan Prof. Dwia pada Senin (25/3) sebelum kegiatan ramah tamah. Sumber: dokumentasi istimewa.

Makassar, Eksepsi Online – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Drs. Syafruddin hadiri kegiatan perkenalan dan ramah tamah Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Hasanuddin, bertempat di Ruang Senat Unhas pada Senin (25/3). Sebelumnya, Drs. Syafruddin telah terpilih secara aklamasi menjadi Ketua MWA Unhas periode 2019-2023 pada rapat paripurna MWA Unhas yang berlangsung di Jakarta, Jumat (22/3).  

Pada kesempatan ramah tamah, Purnawirawan Polri tersebut menyampaikan akan berkontribusi untuk menjadikan Unhas sebagai perguruan tinggi bertaraf internasional serta dapat menghasikan sumber daya manusia berkualitas yang berdaya saing tinggi. “Kampus menjadi sektor penting dalam pendidikan, termasuk Unhas. Kita butuh berjuang luar biasa, kerja keras dan komitmen kuat untuk menjadikan Unhas yang handal dan berkelas dunia,” kata Drs. Syafruddin, Senin (25/3).

Prof. Dwia Aries Tina Pulubuhu, selaku Rektor Unhas pada kegiatan ramah tamah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Drs. Syafruddin yang telah bersedia untuk menjadi Ketua MWA Unhas kali ini. Selain itu, Prof. Dwia berharap semoga dengan jejak karier dan kemampuan Drs. Syafruddin dapat mengembangkan Unhas menjadi universitas yang lebih baik. 

Sampai pada tahap perkenalan dan ramah tamah, MWA Unhas belum terdapat perwakilan mahasiswa didalamnya. Dari 19 jumlah seharusnya keseluruhan anggota, saat ini telah terisi 18 orang anggota dan belum ada perwakilan mahasiswa didalamnya. Adapun komposisi pimpinan MWA Unhas periode 2019-2023 yakni Komjen Pol. (purn). Drs. Syafruddin sebagi ketua, Prof. Ambo Ala, sebagai ketua I bidang kebijakan umum, pengembangan dan kemitraan, Prof. Syamsul Bachrie sebagai ketua II bidang perencanaan, evaluasi dan pengawasan, Dr. Indrianty Sudirman sebagai sekretaris eksekutif dan Prof. Andi Niartiningsih sebagai Komite Audit. (Shl)

Related posts: