Makassar, Eksepsi Online – (15/2) Universitas Hasanuddin (Unhas) kembali menyelenggarakan wisuda untuk jenjang Program Sarjana, Magister, Doktor, Spesialis dan Profesi untuk Periode III Tahap 1 Tahun Akademik 2021/2022. Acara berlangsung pada Selasa, (15/2) secara hybrid di Baruga Andi Pangerang Pettarani Unhas yang terbagi menjadi dua sesi.
Wisuda dihadiri oleh 1.217 wisudawan baik secara daring maupun luring. Rektor Unhas, Prof. Dr. Dwia Aries Tina Palubuhu, menyampaikan ucapan selamat serta rasa bangganya atas keberhasilan para wisudawan. Prof. Dwia menyatakan bahwa dalam menjamin kualitas pendidikan, Unhas menerapkan sistem penjaminan mutu yang baik dan berkelanjutan.
“Upaya tersebut telah ditunjukkan dengan capaian jumlah prodi yang telah memperoleh akreditasi Unggul atau A, yang semakin meningkat. Saat ini prodi dengan akreditasi unggul sebanyak 34 prodi dan akreditasi A sebanyak 78 prodi.” Jelas Prof. Dwia.
Sementara itu, sebaran wisudawan dari tiap fakultas untuk periode ini yaitu: 49 wisudawan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan; 147 wisudawan Fakultas Farmasi; 52 wisudawan Fakultas Ilmu Budaya; 66 wisudawan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik; 286 wisudawan Fakultas Kedokteran; 66 wisudawan Fakultas Hukum; 53 wisudawan Fakultas Kedokteran Gigi; 45 wisudawan Fakultas Kesehatan Masyarakat; 45 wisudawan Sekolah Pascasarjana; 94 wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis; 50 wisudawan Fakultas Pertanian; 27 wisudawan Fakultas Kehutanan; 158 wisudawan Fakultas Teknik; 33 wisudawan Fakultas Keperawatan; 33 wisudawan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan; dan 13 wisudawan Fakultas Peternakan.
Jumlah lulusan setiap jenjang yaitu 686 wisudawan sarjana, 217 wisudawan profesi, 59 wisudawan spesialis, 219 wisudawan magister dan 37 wisudawan doktor. (adp/red)