web analytics
header

KKNT dan KKN PK Unhas di Pangkep Berkontribusi dalam Aksi Bersih Sungai

Sumber: Dokumentasi Tim KKN

Makassar, Eksepsi Online – (1/8) Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Universitas Hasanuddin (Unhas) Gelombang 110 dan Kuliah Kerja Nyata Profesi Kesehatan (KKN PK) Angkatan 63 unhas pada Kamis, (27/7) ikut serta melakukan aksi bersih-bersih sungai dalam rangka memperingati hari sungai nasional di sungai Salo Mettie, Kelurahan Balleanging Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep. Bersama Komunitas Pajokka Balocci sebagai penyelenggara acara.

Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga ekosistem sungai dengan tidak membuang sampah sembarang ke dalam sungai yang dapat menyebabkan dampak perubahan iklim pada sungai.

“Semoga kedepan masyarakat bisa belajar bahwa dengan membuang sampah ke sungai dapat membunuh kehidupan anak cucu kita nantinya karena tak mampu mendapat air yang bersih karena tercemar oleh sampah, tanah atau lahan yang tidak produktif karena pencemaran oleh sampah juga,” ungkap salah seorang anggota Komunitas Pajokka Balocci.

Sumber: Dokumentasi Tim KKN

Dalam aksi bersih-bersih sungai ini,  mereka berhasil mengumpulkan sampah-sampah sebanyak 20 Karung dan 50 Kantong Plastik Besar. Sampah-sampah tersebut didominasi dari limbah popok bayi sekali pakai, sampah tekstil dan sampah rumah tangga seperti plastik deterjen, plastik mie instan dan sampah bekas peralatan mandi.

Dalam situasi ini disebabkan oleh faktor medan dan jarak tempuh yang lumayan jauh untuk dijangkau oleh mobil pengangkut sampah ke Kelurahan Balleangin, alhasil masyarakat menumpukkan sampahnya di kisaran pinggir sungai Salo Mettie. (she)

Related posts: