web analytics
header

Akhir Hari

Sumber Pinterest

Aunistri Rahima MR
(Pengurus LPMH Periode 2022-2023)

Di akhir hari, kau tak di sini

Dan aku memilih tetap diam

Kubiarkan senja yang datang itu gosong sendiri hingga jadi abu

Aku memilih tetap terjaga

Memahat batu nisan sendiri dan mengubur ribuan lembar-lembar pengharapan

Di akhir hari

Sementara aku melepas kemudi pada angin

Kau dengan sekuat tenaga menarik tali layar

Membiarkan kapal ini terombang-ambing sendiri tanpa arah

Di akhir hari

Tidak lagi ku duduk di bibir pantai, merayu air laut agar tidak ikut menenggelamkan pasir-pasir

Tidak lagi menyeru—tapi penyair sudah mati, kita harus menghidupkannya

Karena di akhir hari,

ternyata

ternyata

ternyata

oh ternyata kau tak di sini, tak bersamaku.

Related posts:

Surat untuk Wiras

Oleh: El Duhai Wiras Merah Mathari, kekasihku. Ras, masihkah kau merajuk? Kenapa mata kau sungkan menatapku? Ayolah, aku berjanji tak

Suara Hati Pusara

Oleh: Fadlin Yunus Halimah dengan muka menunduk, duduk di hamparan tanah seluas 800 meter persegi. Dengan mata sembab ia memegang

DESEMBER KESEKIAN

Oleh: Nur Fadliansyah Abubakar & A. Wafia Azzahra Makin perih namun teriris Semakin diam semakin sakit Lelah batin Ingin mati