Makassar, Eksepsi Online – (15/11) Dalam rangka mendukung pengembangan keterampilan jurnalistik, Lembaga Pers Mahasiswa Hukum (LPMH) menggelar Seminar Nasional Jurnalistik (SEMANTIK), kegiatan ini akan dihelat di Ruang Moot Court Dr. Harifin A. Tumpa, S.H., M.H. Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin pada Kamis (16/11).
Mengusung tema “Rekonstruksi paradigma terhadap pers mahasiswa”, melalui rekonstruksi paradigma ini, diharapkan pers mahasiswa dapat menjadi suara yang lebih kuat, inklusif, dan progresif dalam menyuarakan aspirasi mahasiswa serta berkontribusi pada perubahan positif dalam tatanan sosial dan politik.
SEMANTIK ini juga berkolaborasi dengan kegiatan MUSKERNAS PPMI XV Nasional yang tahun ini diselenggarakan di Makassar. Berbagai pers mahasiswa dari berbagai daerah akan menyambangi fakultas hukum Unhas melalui kegiatan ini.
Kegiatan ini berlangsung dari pukul 13.00 – 15.30 WITA dan akan dibuka secara langsung oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin Prof. Hamzah Halim S.H., M.H., M.A.P.
Nina selaku ketua panitia pada kegiatan Seminar Jurnalistik ini menyampaikan harapannya.
“Oleh karena itu, harapan saya dengan diadakannya Seminar Jurnalistik ini ialah semoga seminar ini dapat memberikan ruang diskusi bagi para mahasiswa pers se -Indonesia serta dapat memberikan wawasan yang lebih luas bagi para pendengar. Selain itu, saya harap dengan berjalannya seminar Jurnalistik yang di kolaborasikan dengan Muskernas PPMI dapat menghantarkan eksistensi LPMH-UH lebih baik lagi. ” (Zoy)