web analytics
header

Pemaparan Visi Misi dan Debat Calon: Penentuan Wajah Baru Pemimpin KEMA FH-UH

Sumber: Dokumentasi Wartawan Eksepsi

Makassar-Eksepsi Online – Senin (15/01) telah berlangsung Pemaparan Visi Misi dan Debat Calon di Ruangan Promosi Doktor Lantai 3 Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH-UH).

Pemaparan Visi Misi dan Debat Calon tersebut menghadirkan para calon Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan 13 calon Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dekan Fakultas Hukum Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H., M.H., M.A.P., dan Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Hukum Prof. Dr. Maskun, S.H., LL.M., dan para civitas akademik.

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Muh. Dzaky Arya Nauval selaku Ketua Pemilihan Umum Kema FH-UH.

Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H., M.H., M.A.P. selaku Dekan FH  menyampaikan bahwa Pemilu merupakan instrumen dan sarana yang cocok untuk memilih siapa yang terbaik dalam keluarga mahasiswa FH-UH. Selain itu Dekan FH-UH juga menyampaikan bahwa dalam memilih, jangan memilih karena memikirkan kita dekat, namun kita memilih karena memikirkan kepentingan keluarga besar mahasiswa FH-UH.

“Pemilu adalah instrumen, sarana untuk memilih siapa yang terbaik dari yang ada di keluarga mahasiswa FH-UH, bukan karena kedekatan, bukan karena satu kampung, bukan karena satu departeman, semua harus berfikir untuk kepentingan yang lebih besar, yakni kepentingan keluarga besar mahasiswa FH-UH.” ujarnya

Selanjutnya beliau juga menyampaikan, Pemilu merupakan suatu hal yang strategis karena Pemilu menentukan ke mana arah lembaga kemahasiswaan ke depannya. Karena pemimpin yang kita pilih, itu kan menggambarkan Mahasiswa FH-UH bagi orang-orang yang ada di luar sana.

“pemimpin yang Anda pilih, itu akan menggambarkan mahasiswa FH-UH bagi orang-orang yang ada di luar sana” lanjutnya

Dekan FH-UH berharap, siapa pun yang akan terpilih nantinya, agar kiranya jangan melanggar ketentuan aturan yang ada dan adapun tindakan yang dilakukan harus untuk kepentingan mahasiswa FH-UH. mxi

Related posts: