web analytics
header

Jelang Akhir Tahun, BSDK Adakan Pameran Seni


Kamis, (27/12) satu program kerja dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bengkel Seni Dewi Keadilan (BSDK) Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH-UH) turut warnai kemeriahan akhir tahun. Bertempat di Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) Unhas, UKM tersebut mengadakan pameran seni. Kegiatan yang dinamakan Artcilious ini berlangsung selama dua hari, yakni tanggal 27-28/12.

Pameran. Beberapa pengunjung melihat pameran karya seni BSDK
Acara yang dimulai pada sore hari ini, berisikan pameran dari berbagai karya seni rupa. Mulai dari karya lukis, seni patung, fotografi, hingga seni rupa modern, seperti paper kraft. Selain itu, pameran seni ini juga dimeriahkan oleh penampilan band akustik, musikalisasi puisi, dan teaterikal puisi dari beberapa UKM seni se-Makassar. “Karya-karya yang dipamerkan merupakan hasil kerja sama kami dengan beberapa UKM seni se-Makassar. Seperti UKM ESA UIN Alauddin, UKM Pancoran UKI Paulus, Nitro Art Club (NAC) STMIK Nitro, dan lain-lain,” jelas Linda Syahrani, ketua panitia Artcilious, saat ditemui oleh kru EKSEPSI sesaat sebelum acara pembukaan dimulai.
Meskipun tidak dihadiri oleh Wakil Dekan III FH-UH, acara pembukaan dari kegiatan ini tetap berlangsung dengan lancar. “Saya berharap dengan adanya kegiatan ini, kita dapat menjalin kerja sama dengan universitas-universitas lain, dan juga kita dapat menikmati seni dengan setulus hati,” tutupnya. (Dim)

Related posts: