Makassar, Eksepsi Online – Dies Natalis ke-68 Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH-UH) seperti biasanya diadakan di depan loby, gedung (E) FH-UH dini hari (15/3). Beberapa stand meramaikan sisi lain panggung yang diisi unit kegiatan mahasiswa (UKM) serta alumni-alumni FH-UH.
Dies Natalis tahun ini, fakultas hukum tetap mewaspadai akan merebaknya virus corona atau covid-19 dengan menerapkan penggunaan hand sanitizer, tisu basah, dan salam tanpa jabat tangan dan cipika-cipiki saat berlangsungnya acara.
Nurdin Abdullah yang sering disapa Prof Andalan, dalam sambutannya menyinggung pencegahan virus corona dengan cara menanggalkan budaya kita dahulu agar tidak merambak kemana-mana.
“Untuk memutus rantai corona maka kita menaggalkan dahulu budaya kita yaitu berjabat tangan dan juga cupika cupiki supaya virus ini tidak menyebar kemana-mana.” Singgungnya
Kegiatan ini diramikan dengan alumni-alumni dan juga beberapa tamu undangan seperti Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. H.M. Nurdin Abdullah. Melalui sambutan Dekan FH-UH Prof. Dr. Farida Patittingi S. H., M. Hum. Beliau menyampaikan salam yang dititipkan Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) FH-UH, Syahrul Yasin Limpo yang tidak sempat hadir
“Salam hangat untuk kita semua dari ketua IKA FH-UH sekaligus Mentri Pertanian Republik Indonesia (RI) H. Syahrul yasin limpo S. H., M. H. karna pada waktu yang sama beliau tidak dapat meninggalkan jakarta.” Ucapnya. (Mhd)