web analytics
header

Batin yang Ditabahkan

4bd07c72f72f83f88ecdd51376d6d1fd
Sumber Pinterest

Oleh:

Nubila Nurul Aulia

Pengurus LPMH-UH Periode 2020-2021

Tarik napasmu sedalam mungkin,
Lalu hembuskan sampai kamu merasa seperti,
Dedaunan kering yang tertiup angin,
Seolah Tak ada beban dalam dirimu.

Tak mengapa jika napasmu tersengal,
Tak ada yang menyalahkanmu.
Tak mengapa kamu membuat kesalahan sewaktu-waktu,
Toh, Orang lain pun melakukannya.

Ketika kamu menghela napas,
Aku bisa mengerti getir yang menjadi resahmu,
Tenanglah aku bersiap menjadi pelipur laramu.

Meskipun ,
helaan napasmu tampak muram bagi orang lain.
Aku mengerti,
Harimu begitu pelik hingga sesak menggerogoti tubuhmu.

Berhenti memikirkan hal lain.
Terima kasih banyak untuk kerja kerasmu.

Related posts:

Surat untuk Wiras

Oleh: El Duhai Wiras Merah Mathari, kekasihku. Ras, masihkah kau merajuk? Kenapa mata kau sungkan menatapku? Ayolah, aku berjanji tak

Suara Hati Pusara

Oleh: Fadlin Yunus Halimah dengan muka menunduk, duduk di hamparan tanah seluas 800 meter persegi. Dengan mata sembab ia memegang

DESEMBER KESEKIAN

Oleh: Nur Fadliansyah Abubakar & A. Wafia Azzahra Makin perih namun teriris Semakin diam semakin sakit Lelah batin Ingin mati