web analytics
header

ALSA LC Unhas Gelar Kompetisi Bahasa Inggris SMA Se-Provinsi Sulsel

AECO_ALSA
Sumber: Dokumentasi Eksepsi

Makassar, Eksepsi Online – (27/10)  Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Asian Law Students’ Association Local Chapter Universitas Hasanuddin (ALSA LC UNHAS) kembali menggelar ALSA English Competition (AECO) 2022 pada kamis (27/10) yang mengusung tema “Preserve the Indigenous Value, Setting Up the Triumph for Humanity”. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Prof. Dr. H. Baharuddin Lopa ini dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (FH Unhas), Dr. Maskun, S.H. LL.M bersama Koordinator Pengawas Lingkup Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. H. Muliono Caco, MM., M.Kes. kegiatan ini akan berlangsung hingga minggu (30/10) mendatang.

Kegiatan tahunan ALSA LC UNHAS kali ini melombakan lima kategori yaitu battle of brains, story telling, news casting, debate dan speech. Adapun peserta AECO 2022 tahun ini terdaftar sebanyak 135 tim dari total 25 Sekolah Menengah Atas (SMA) dan 3 Perguruan Tinggi se-Provinsi Sulawesi Selatan. AECO 2022 merupakan penanda kembalinya kompetisi Bahasa Inggris tingkat provinsi yang bergengsi setelah sempat vakum selama 2 tahun. 

Dalam penyampaian Ketua Panitia AECO 2022, Jenizah Avriani, menjelaskan kegiatan ini bertujuan menjalankan pilar ALSA sebagai pengaplikasian di bidang Bahasa Inggris.

“Tujuan diadakannya kegiatan ini untuk menjalankan salah satu pilar ALSA, bisa dibilang dasar marwah ALSA seperti yang kita ketahui yaitu moot court dan Bahasa Inggris, dan AECO ini merupakan salah satu bentuk pengaplikasiannya di bidang Bahasa Inggris,” jelasnya dalam sambutannya

Dalam kesempatan yang sama pula ia menyampaikan harapan untuk meningkatkan eksistensi ALSA sebagai wadah berkembang.

“Harapan saya dengan diadakannya AECO 2022 tahun ini kembali lagi kita bisa tambahkan eksistensinya ALSA LC UNHAS diluar lingkup FH UNHAS dan juga kita perkenalkan marwah ALSA dalam bahasa inggris itu seperti ini loh.. dengan menyediakan wadah-wadah untuk tempat berkembangnnya teman-teman,” harapnya menutup sambutan (ash)

Related posts: