web analytics
header

Rindu

oleh: Wriftsah Qalbiah

Pengurus LPMH Periode 2023

Malam kian mencekam 

Gerimis menyapa kalbu pada malam yang sendu

Jam dinding terus berdenting 

Isyarat malam kian dalam

Meratapi diri yang merindu

Membawa pikiranku pada temu yang menjadi pengobat rindu

Sepi, sunyi, menjadi teman diri

Andai waktu bisa kembali 

Ingin rasanya seperti dulu lagi 

Membawa diri pada tempat yang menjadi 

Saksi perjumpaan kita pertama kali

Waktu terus berjalan tanpa henti 

dan kini hanya menyisakan rindu yang bergejolak

Related posts:

Surat untuk Wiras

Oleh: El Duhai Wiras Merah Mathari, kekasihku. Ras, masihkah kau merajuk? Kenapa mata kau sungkan menatapku? Ayolah, aku berjanji tak

Suara Hati Pusara

Oleh: Fadlin Yunus Halimah dengan muka menunduk, duduk di hamparan tanah seluas 800 meter persegi. Dengan mata sembab ia memegang

DESEMBER KESEKIAN

Oleh: Nur Fadliansyah Abubakar & A. Wafia Azzahra Makin perih namun teriris Semakin diam semakin sakit Lelah batin Ingin mati